Tutorial Menghapus Frequently Used Folder Dari Quick Access dan Quick List di Windows 11


Hai sobat LiTe, tidak semua fitur yang tersedia pada windows 11 disukai oleh para penggunanya, khususnya fitur yang berhubungan dengan privasi. Salah satu contohnya adalah fitur “Frequently Used Folder” pada file explorer yang memungkinkan folder tertentu dan sering di kunjungi akan secara otomatis muncul di Quick Access dan Quick list File Explorer.


Jika di lihat sekilas, fitur tersebut akan mempermudah kita sebagai pengguna PC untuk mengakses folder-folder yang sering digunakan dengan cepat dan praktis tanpa harus mencarinya secara manual terlebih dahulu. Namun, perlu kamu ketahui bahwa tidak semua folder boleh terlihat secara gamplang di file explorer atau seperti folder pribadi pengguna dan folder pekerjaan yang mengandung unsur privasi tinggi karena dikawatirkan pengguna lain yang meminjam PC kita bisa langsung mengetahui folder apa saja yang sering kita akses di PC tersebut.

 

Berkaitan dengan hal diatas, berikut kami sampaikan langkah-langkah menghapus frequently used folder dari Quick Access dan Quick List  Windows 11.

 

Langkah Sementara


Langkah ini hanya menghapus Frequently Used Folder saja dan nantinya akan kembali terisi dengan Frequently Used Folder lagi.

1. Buka File Explorer

2. Pilih folder yang ingin dihapus pada bagian Quick Access, lalu klik kanan dan pilih “Remove
    from Quick Access”.


3. Pada Quick List di Taskbar, klik kanan dan pilih “Remove from the List”.
 
 

Langkah Permanen


Selain menghapus Frequently Used Folder, kamu bisa menonaktifkan fitur tersebut agar system tidak akan membuatkan Quick Access dan Quick list terhadap folder yang sering kita akses lagi.

1. Buka Folder Options melalui Windows Search
 

Atau masuk ke File Explorer, lalu klik bagian See More di Windows Ribbon dan pilih Options.


2. Hilangkan ceklis pada bagian Show frequently used folders, lalu klik Apply dan OK
 

Maka secara otomatis Frequently Used Folder dari Quick Settings dan Quick List File Explorer akan menghilang.



Nah, itu tadi tutorial menghapus Frequently Used Folder dari Quick Access dan Quick List di Windows 11 yang bisa kalian coba. Nantikan informasi seputar teknologi, game, dan lainnya dari LingkupTekno.



Next Post Previous Post