Gemini AI KIni Terintegrasi Google Photos di Android!


Google kembali merilis fitur baru yang memungkinkan asisten Gemini AI terhubung langsung dengan Google Photos di perangkat android. Pengguna bisa mencari foto dan video hanya dengan perintah suara, tanpa perlu repot scrolling galeri.


Fitur canggih ini pertama kali diperkenalkan dalam acara Google I/O 2024 dan mulai tersedia untuk sebagian pengguna android di Amerika Serikat. Cukup ucapkan perintah seperti, “Tunjukkan foto aku dan istri saat berlibur di Las Vegas, Amerika Serikat” maka Gemini akan menampilkan hasil yang relevan berdasarkan konteks seperti lokasi, tanggal, hingga siapa saja yang ada dalam foto.


Contoh tampilan interaksi Gemini AI

Untuk mengaktifkannya, pengguna cukup masuk ke menu profil di aplikasi Gemini, pilih "Apps", dan aktif\kan Google Photos. Setelah itu, semua foto/gambar dan video yang tersimpan di cloud bisa dicari dengan mudah melalui suara.


Pengaktifan fitur integrasi Gemini AI dengan Google Photos

Meski saat ini masih terbatas untuk pengguna tertentu, fitur ini diperkirakan akan hadir lebih luas dalam beberapa minggu ke depan.


Langkah ini merupakan strategi penting bagi Google di tengah persaingan ketat di dunia AI. Dengan dominasi ChatGPT dari OpenAI, serta inovasi agresif dari DeepSeek AI dan Meta AI, Google perlu memperkuat posisinya, terutama di ekosistem Android yang menjadi basis penggunanya.


Integrasi Gemini dengan Photos bukan sekadar penambahan fitur, melainkan upaya membangun pengalaman asisten digital yang lebih personal, cerdas, dan terintegrasi penuh dengan layanan Google.


Gimana pendapatmu mengenai fitur baru ini? Tertarik untuk mencobanya? Tulis di kolom komentar dan nantikan berita menarik lainnya hanya di Lingkup Tekno!


Next Post Previous Post